Progres PAT Kalimantan Utara
Bubuhantani, dalam rangka mempercepat progres PAT di Kalimantan Utara, Satgas Darurat Pangan Kalimantan Utara bersama-sama dengan Dinas Pertanian Pertanian Kabupaten Bulungan menyusun rencana percepatan pencapaian target di Aula Dinas Pertanian Kabupaten Bulungan. Pertemuan ini dihadiri oleh Ka. Puslatan selaku PJ Provinsi dan BSIP Kaltim selaku PJ. Kabupaten, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bulungan, Kepala Bidang PSP Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kaltara, Kepala Bidang PSP dan Kepala Bidang Tanaman Pangan Disperta Kab BUlungan serta jajaran UPTD Penyuluhan dan Kepala BPP se Kabupaten Bulungan, perwakilan penyuluh dan perwakilan Kodim Bulungan. Hal tersebut guna mengevaluasi progres perpompaan, rencana pompanisasi dan realisasi PAT di Kabupaten Bulungan.
Selanjutnya satgas melakukan kunjungan lapangan untuk melihat progres PAT di Tanjung Palas khususnya desa Antutan. Desa Antutan diharapkan menjadi pilot project dalam upaya peningkatan IP 100 menjadi 200 dimana budaya petani sebelumnya belum terbiasa dalam menanam tanaman padi dengan teknologi PTT (menanam padi lokal) . BSIP Kaltim dan Dinas Pertanian Kab. Bulungan berkomitmen untuk terus mendampingi petani dalam hal penerapan standar budidaya bagi petani melalui metode sekolah lapangan secara mandiri bersama sama dengan petani.