Kepala BSIP Kaltim dampingi Wasmonev MABESAD di Bulungan Kalimantan Utara
Markas Besar TNI AD melaksanakan Wasmonev PAT di Kalimantan Utara. Wasmonev ini bertujuan untuk memonitoring dan mengevaluasi kegiatan Perluasan Areal Tanam baik itu melalui pompanisasi, PIP, bantuan alsintan dan oplah. Kegiatan rencananya akan dilaksanakan selama 3 hari. Tim Wasmonev diketuai oleh Brigjen TNI Ayub Akbar selaku Dirum Pusterad.
Pertemuan ini juga dihadiri oleh Kepala BSIP Kalimantan Timur, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Utara, Balai WIlayah SUngai (BWS) Kalimantan V Tarakan, Komandan Korem 092/MRL dan Jajaran, Komandan Kodim Bulunganan dan jajaran serta Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bulungan.
Kegiatan ini diawali dengan pertemuan koordinasi yang dilaksanakan di Markas Korem 092/MRL. Komandan Korem Brigjen TNI Adek Candra Kurniawan, S.IP.,M.Han menyampaikan bahwa kegiatan PAT di Kalimantan utara telah berjalan dengan baik, baik dari dinas pertanian, BSIP, BWS dantentunya pengawalan dari jajaran kodim dan babinsa di lapangan.
Ketua Tim Wasmonev Brigjen Ayub Akbar menyampaikan tujuan dari wasmonev Mabesad ini adalah menggali dan menampung permasalah dari kegiatan yang selama ini telah berjalan, diharapkan seluruh jajaran kodim untuk menyampaikan permasalahan yang ada dan berkoordinasi dengan intensif .
Kepala BSIP Kaltim, Zainal Abidin, S.P., M.P. juga memaparkan bahwa target PAT di kalimantan Utara adalah 8276 Ha dengan pencapian sampai dengan saai ini baru 9,17 %. melalui pertemuan tersebut diharapkan mendorong koordinasi lebih lanjut untuk mendorong percepatan pencapaian target.
Kegiatan dilanjutkan dengan monitoring lapangan di wilayah Sajau Hilir Kecamatan Tanjung Palas Timur. monev lapangan dilakukan untuk meninjau lokasi pompa eksisting, kegiatan pompanisasi TA 2024, kondisi pertanaman dan rencana lokasi perluasan areal persawahan di wilayah tersebut.